REFLEKSI TEORI KOGNITIF
Refleksi Teori Kognitif
Oleh: Nur Anggraini Putri
Berikut adalah refleksi dari
teori kognitif yang telah dipelajari pada pertemuan sebelumnya. Adapun beberapa
catatan dari diskusi kelas maupun penjelasan tambahan dari Bapak Hadi selaku
dosen adalah sbb:
- Kita harus mengambil hal-hal penting di masa sekarang untuk kepentingan di masa depan
- Saat pembelajaran kita harus mengaitkan hal sekarang dengan yang akan datang dan dikaitkan dengan penerapannya
- Asimilasi yaitu menggabungkan pengetahuan yang telah kita punya dahulu dengan pengetahuan yang baru kita dapat
- Akomodasi yaitu membuat makna baru dari asimilasi
- Proses Asimilasi pada orang dewasa sedikit lebih susah dari pada anak kecil karena mereka percaya apa yang dia lakukan sudah benar
- Pada teori Vygotsky lebih mengedepankan interaksi sosial , sedangkan teori Piaget lebih mengedepankan perkembangan kognitif sejalan dengan fisiknya / umurnya
- Implementasi pendekatan Teori Konstruktivisme : Apersepsi, Eksplorasi, Diskusi dan penjelasan konsep, pengembangan dan aplikasi
- Asosiasi merupakan membandingkan kegiatan satu dengan yang lain. Mengaitkan peristiwa yang satu dengan yang lain.
- “Melakukan sesuatu harus disertai alasan” --> Teori Kognitif
- “Orang dapat
belajar apapun dan dengan siapapun” --> Teori
KonstruktivismeContoh : Listrik bisa menghasilkan magnet , lalu logam bila dipukul menghasilkan sebuah suara. Dari kedua hal tersebut seseorang dapat menemukan inovasi baru yaitu bel listrik.Batasan taksonomi Bloom C3 merupakan penerapannya, karena apabila ini kita ingin naik ke SMA 3 kita harus melalui C1 dan C2 terlebih dahulu.
Komentar
Posting Komentar